Jumat, 12 September 2014

REVIEW NOVEL

Judul          : Di Balik Cahaya Bulan
Penulis       : Amanda Quick
Jenis           : Asmara
Halaman    : 428 hal
Ukuran      : 11 x 18cm

Penerbit     : Dastan Books


DI BALIK CAHAYA BULAN

Di Balik Cahaya Bulan sebuah novel yang menggabungkan pandangan modern dengan romantisme yang kuat. Novel ini juga menggambarkan era Victoria yang mendetailserta dengan memberikan karakter yang menyenangkan setiap tokoh.
Novel ini menceritakan kisah Concordia Glade yang di pecat dari posisinya sebagai guru dengan senang hati menerima tawaran pekerjaan menjadi Guru empat gadis yatim piatu di Aldwick Castle yang terpencil. Namun tidak berapa lama ia bekerja sebagai guru di tempat itu ia telah mendapati keanehan di tempat itu yang membuatnya curiga, di tambah lagi dengan berita tentang guru yang sebelumnya mengajar di tempat itu menghilang secara misterius.
Ambrose Wells, seorang penyelidik profesional, sedang menyelidiki tentang kematian seorang wanita. Penyelidikan itu menuntunnya ke Aldwick Castle. Disana Ambrose bertemu dengan Concordia dan murid-muridnya yang sedang melarikan diri. Insting melindungi Ambrose membuatnya tergerak untuk menolong mereka. Concordia, yang merasa berutang budi kepada Ambrose, bersikeras untuk membantu pria itu menyelidiki apa yang terjadi di Aldwick Castle.
Penyelidikan tersebut kemudian membuat mereka berurusan dengan penjahat paling berbahaya di London, yang ternyata memiliki rencana jahat untuk Concordia dan murid-muridnya. Sementara itu, Ambrose diam-diam mulai terpikat dengan kecerdasan Concordia. Di lain pihak, aura misterius yang melingkupi Ambrose membuat Concordia merasa penasaran dan ingin mengenal pria itu lebih dekat.
Kisah asmara Ambrose dan Concordia diketahui oleh keempat murid Concordia, mereka menuntut agar Ambrose menikahi Concordia. Namun Ambrose menolak untuk melamar Concordia karena dia tahu bahwa Concordia akan menolak lamaran nya. Sehingga Ambrose mengusulkan agar Concordia yang melamar Ambrose, dan semua murid Concordia setuju dengan usul tersebut. Namun Concordia juga menolak untuk melamar Ambrose.
Ambrose berhasil memecahkan kasus pembunuhan yang sedang di selidikinya dan sekaligus mampu melindungi nyawa Concordia dan murid-muridnya, karena ternyata kasus pembunuhan yang di selidikinya berhubungan dengan Concordia dan murid-muridnya. Setelah semua kasus yang di selidki Ambrose selesai akhirnya Concordia mau untuk melamar Ambrose. Pada akhirnya Concordia mengajar dan menjadi kepala sekolah di sekolah amal Winslow yang pernah disinggahi oleh keempat murid nya. Karena kepala sekolah yang lama di hukum akibat pembunuhan yang dilakukan.
Di Balik Cahaya Bulan adalah sebuah novel yang di persembahkan untuk para guru dimana pun. Karena para guru mengubah masa depan setiap kali guru masuk ke kelas. Novel ini akan membuat kita penasaran untuk membaca nya karena misteri yang terus di tampilkan. Novel ini telah masuk dalam daftar the new times bestselling author.